Tips Mencerahkan Ketiak dengan Air Lemon

Bagi kamu yang gemar mengikuti perkembangan dunia kecantikan, kata-kata berbau tips pasti akan terdengar menarik sekali di telinga. Apalagi jika tips kecantikan tersebut berasal dari seorang influencer ternama atau sempat menjadi viral di media sosial, pasti ingin semakin mencobanya, bukan?
Tips Kecantikan Menarik Ini Sebaiknya Tidak Kamu Coba Di Rumah
Namun, hati-hati, ladies! kamu sebaiknya tidak sembarangan saat mencoba tips yang tidak punya landasan kuat. Terutama jika tips kecantikan tersebut melibatkan bahan-bahan yang tidak umum digunakan pada wajah. Bisa-bisa kulit kamu bukannya membaik, tetapi malah mengalami kerusakan. Coba lihat beberapa tips kecantikan yang sebaiknya dihindari berikut:
Menggunakan Wasabi Sebagai Acne Spot Treatment
Trik untuk menghilangkan jerawat dalam semalam? Hmm, pasti banyak sekali yang tertarik untuk mencobanya! Farah Dhukai adalah seorang influencer yang terkenal dengan beragam tips DIY yang ia bagikan melalui akun Instagram-nya. Salah satunya adalah penggunaan wasabi sebagai acne spot treatment.
Meskipun terbuat dari bahan natural, penggunaan wasabi pada kulit dapat berbahaya karena wasabi dapat membakar kulit kamu. Lagipula, wasabi sama sekali tidak memiliki kandungan anti-inflamasi atau kandungan lainnya yang berguna untuk meredakan jerawat. Sensasi terbakar tanpa manfaat yang nyata untuk kulit tentu jadi percuma kan?
Meskipun terbuat dari bahan natural, penggunaan wasabi pada kulit dapat berbahaya karena wasabi dapat membakar kulit kamu. Lagipula, wasabi sama sekali tidak memiliki kandungan anti-inflamasi atau kandungan lainnya yang berguna untuk meredakan jerawat. Sensasi terbakar tanpa manfaat yang nyata untuk kulit tentu jadi percuma kan?
Menggunakan Kayu Manis Sebagai Masker Wajah
Marie Lopez adalah seorang beauty vlogger asal Perancis yang pernah membuat video berisikan beberapa resep masker DIY andalannya. Pada videonya tersebut, ia menggunakan kayu manis sebagai bahan utama dari masker tersebut. Sebagai seorang beauty vlogger yang cukup populer, tentu banyak penggemarnya yang turut mencoba masker dengan resep ala Marie Lopez.
Sayangnya, reaksi yang timbul dari masker ini bukanlah reaksi yang mereka harapkan. Kayu manis justru membuat kulit wajah mereka menjadi terbakar. Sebenarnya hal ini tidak mengherankan karena kayu manis memiliki sifat dermocaustic, yang berarti dapat mengiritasi kulit dan menyebabkan reaksi terbakar.
Sayangnya, reaksi yang timbul dari masker ini bukanlah reaksi yang mereka harapkan. Kayu manis justru membuat kulit wajah mereka menjadi terbakar. Sebenarnya hal ini tidak mengherankan karena kayu manis memiliki sifat dermocaustic, yang berarti dapat mengiritasi kulit dan menyebabkan reaksi terbakar.
Membuat Peel-Off Mask Dari Lem Putih
Komedo memang menjadi salah satu masalah umum yang banyak diderita para wanita. Tips untuk menghilangkan komedo pun selalu dicari banyak orang. Salah satu beauty hacks yang paling populer adalah membuat peel-off mask dari lem putih. Hal ini tentu sangat tidak dianjurkan oleh para ahli kesehatan.
Meskipun memiliki label “non-toxic”, lem putih tidak diformulasikan untuk digunakan pada kulit. Tak hanya itu, lem putih dapat menyumbat pori-pori kulit dan berujung dengan jerawat. Lagipula, banyak beauty vlogger yang sudah mencobanya dan hampir seluruhnya mengatakan bahwa penggunaan masker ini menimbulkan rasa sakit yang tinggi pada saat dikelupas.
Meskipun memiliki label “non-toxic”, lem putih tidak diformulasikan untuk digunakan pada kulit. Tak hanya itu, lem putih dapat menyumbat pori-pori kulit dan berujung dengan jerawat. Lagipula, banyak beauty vlogger yang sudah mencobanya dan hampir seluruhnya mengatakan bahwa penggunaan masker ini menimbulkan rasa sakit yang tinggi pada saat dikelupas.
Mencerahkan Ketiak dengan Air Lemon dan Baking Soda
Lemon dan baking soda. Kedua bahan ini memang memiliki popularitas yang cukup baik sebagai bahan yang dapat mencerahkan kulit. Namun, sayangnya penggunakan bahan ini dapat menimbulkan reaksi yang berbahaya pada kulit. Lemon memiliki tingkat keasaman yang sangat tinggi sehingga dapat menyebabkan iritasi pada kulit.
Tak hanya itu, lemon juga bersifat phototoxic, yang berarti dapat membuat area kulit menjadi mudah terbakar saat terkena matahari. Bukannya lebih cerah, yang ada malah ketiak kamu mengalami sun burn. Bahan lain pada campuran ini, yaitu baking soda pun sama bahayanya dengan lemon. Baking soda dapat menyebabkan ruam, kemerahan, serta kulit yang kering dan pecah-pecah.
Tak hanya itu, lemon juga bersifat phototoxic, yang berarti dapat membuat area kulit menjadi mudah terbakar saat terkena matahari. Bukannya lebih cerah, yang ada malah ketiak kamu mengalami sun burn. Bahan lain pada campuran ini, yaitu baking soda pun sama bahayanya dengan lemon. Baking soda dapat menyebabkan ruam, kemerahan, serta kulit yang kering dan pecah-pecah.
Mengaplikasikan Petroleum Jelly Pada Bulu Mata
Petroleum jelly sering kali dianggap sebagai produk ajaib karena dapat digunakan dalam berbagai cara. Salah satunya adalah untuk memanjangkan bulu mata. Namun, sayangnya banyak yang belum tahu bahwa penggunaan petroleum jelly pada bulu mata dapat memiliki dampak buruk.
Jika digunakan pada bulu mata, petroleum jelly dapat menyebabkan penyakit milia yang biasa tumbuh pada area bawah mata. Selain itu, petroleum jelly juga dikhawatirkan dapat menyumbat pori-pori yang berujung dengan terjadinya bintitan.
Jika digunakan pada bulu mata, petroleum jelly dapat menyebabkan penyakit milia yang biasa tumbuh pada area bawah mata. Selain itu, petroleum jelly juga dikhawatirkan dapat menyumbat pori-pori yang berujung dengan terjadinya bintitan.
Belum ada Komentar untuk "Tips Mencerahkan Ketiak dengan Air Lemon"
Posting Komentar